SOBAT, BACA DULU.

Disaat Anda melakukan Download File akan muncul halaman Adfoc.us dan AdF.ly, silahkan Anda tunggu sampai di POJOK KANAN ATAS ada tombol SKIP AD/LEWATI. Klik Tombol tersebut untuk melanjutkan ke proses Download File
BUDAYAKAN MEMBACA DAN MENULIS KOMENTAR

Pengunjung yang Baik Itu yang Meninggalkan Komentar, Biarpun Itu Hanya Ucapan

"TERIMA KASIH"
DI BLOG OSIS KAMI INI SEMUA DOWNLOAD-NYA GRATISSSS!!

PERJALANAN MENUJU PERGURUAN TINGGI NEGERI

Assalamu'alaikum wr. wb.
Salam sejahtera untuk kita semua.

Hai teman-teman OSIS SMART. Apa kabar kalian semua?? Semoga baik-baik saja.
Lama admin nggak buat postingan, soalnya admin sekarang kuliah jadi ya nggak bisa online setiap saat untuk membuat sebuah postingan. Tapi kali ini, pada kesempatan ini admin tidak membuat sebuah posting tentang dokumen OSIS atau yang lainnya yang berkaitan dengan OSIS tapi kali ini admin akan menceritakan perjalanan hidup admin aja sampai diterima di Perguruan Tinggi Negeri barangkali bisa menjadi motivasi buat teman-teman semua untuk melanjutkan studinya ke jenjang perkuliahan. 
Oh iya, kalo kalian banyak bertanya-tanya siapa sih sebenarnya admin dari Blog OSIS SMA AL-KARIMI ini. Jawabannya adalah Rahmat Hidayat (Ketua OSIS Periode 2012-2013). Hehehe... :D
Aku mulai ceritanya.
Begini, saat masih pertama duduk di bangku kelas X (Sepuluh) SMA AL-KARIMI, aku belum punya rencana apapun setelah lulus dari SMA. Kelas XI (Sebelas) aku juga dulu tidak berfikir untuk melanjutkan kuliah sebab aku berfikir orang tua tidak bisa membiayai uang kuliahku. Tapi kemudian aku termotivasi oleh omongan kakak dan para teman-teman di desaku bahwa masa kuliah kita tidak boleh mengandalkan orang tua. Kalau ada niatan disitu pasti ada jalan dan jalan itulah yang harus dijalani sendiri serta berusaha sendiri karena kalaupun orang tua membantu pastinya tidak bisa membantu banyak sebab kita yang harus berfikir sendiri sebagai langkah awal untuk menjadi mandiri. Kemudian kelas XII (Dua Belas) aku mantapkan niat bahwa setelah lulus dari SMA AL-KARIMI aku ingin kuliah. Mengapa aku kok kemudian berfikir ingin kuliah? Jawabannya karena aku berfikir kalau tidak kuliah terus apa yang akan aku lakukan setelah SMA? BEKERJA? Kalau bekerja, pastinya tidak mempunyai tingkat kedudukan tinggi di suatu pekerjaan dan aku juga bingung mau kerja apa karena keahlian juga belum tertanam sepenuhnya. Kalau kuliah kan bisa nambah teman lagi yang lebih banyak, cari pengalaman, bisa dapat trik-trik dan tips-tips untuk mempersiapkan diri menuju ke pekerjaan. Seperti contoh kalau kita setelah lulus kuliah kemudian melamar pekerjaan sebagai seorang pegawai kantor, pegawai bank, dll itu kita bisa asalkan jurusan yang kita pilih pas dengan bekerjaan yang nanti akan kita rencanakan. Tapi semua itu juga tidak bisa begitu saja terwujud kalau bukan dengan kemampuan kita sendiri atau dari kita sendiri yang menjadi Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas.
Eh eh eh kok nggak jadi bercerita...???

Yo' kembali ke perceritaan. :D :)
Sekitar setelah melaksanakan UN, aku dan teman-temanku yang berniat melanjutkan ke Perguruan Tinggi mendaftar jalur penerimaan ke PTN yang diinginkan. Jalur yang pertama itu namanya SNMPTN (Seleksi Nasionel Masuk Perguruan Tinggi Negeri) atau disebut juga jalur undangan. Nah, setelah pengumuman SNMPTN ini diumumkan, dari 15 orang yang mendafatr cuma 1 orang yang diterima di SNMPTN ini. Kemudian setelah itu nggak ada yang membantu kita untuk daftar jalur penerimaan yang ke dua yaitu SBMPTN (Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri) karena guru BK yang biasanya membantu kita daftar SNMPTN dulu telah keluar dari sekolah kita. Mungkin sebab itulah, teman-teman 15 yang tadi ingin kuliah tadi cuma tinggal 6 orang saja yang masih punya tekat untuk mengikuti SBMPTN termasuk aku ini. Akhirnya aku dan 5 temanku daftar sendiri dan mencari informasinya sendiri di website SBMPTN.
Segala macam contoh soal SBMPTN di internet semua aku download. Diwaktu luang aku selalu belajar dengan menggunakan contoh-contoh soal SBMPTN hasil download tadi. Setelah sholat aku selalu berdo'a semoga di jalur yang kedua dan mungkin jalur yang terakhir bagiku aku ini aku bisa diterima. Dan alhamdulillah setelah pengumumannya diumumkan aku diterima dan sangat bersyukur karena Allah telah mengabulkan permintaanku. Tapi walaupun waktu itu adalah waktu yang membahagiakan, tapi aku juga sedih karena dari 6 temanku cuma 3 orang yang diterima. Tapi aku juga bangga kepada mereka karena mereka masih semangat untuk kuliah, akhirnya mereka melanjutkan lagi lewat jalur mandiri. Ada yang di Negeri dan ada yang di Swasta dan akhirnya mereka bisa diterima.
Aku diterima di Universitas Trunojoyo Madura dengan jalur pembiayaan Bidik Misi. Jadi Uang Kuliah Tunggal atau yang disingkat UKT, aku tidak membayar sepeserpun alias GRATIS karena semua yang membayar adalah pemerintah. Dan tiap bulan aku dijatah uang Rp. 600.000,-. Enak kan...?? Tapi jalur pembiayaan Bidik Misi ini hanya bagi yang kurang mampu. Kalau yang orang tuanya mampu ya jangan daftar Bidik Misi karena nanti akan ada survei ke rumah.
Tadinya aku menginginkan masuk ke Universitas Negeri Surabaya (UNESA) tapi ternyata diterimanya di Trunojoyo tersebut. Tapi walaupun aku sebelumnya tidak ada keinginan ke Trunojoyo tapi aku masih bersyukur karena keinginanku untuk kuliah bisa terwujud. Bagiku, dimanapun aku kuliah itu tidak penting. Aku mempunyai jalan hidup untuk selalu mensyukuri apa yang telah Allah berikan kepadaku. Walaupun Trunojoyo merupakan kampus yang termasuk masih baru tapi aku yakin jalan hidupku sudah memang ditakdirkan di kampus ini dan aku akan selalu menjalani studiku ini dengan semangat.

Ini pesan dan motivasi buat teman-teman, para adik kelas dan bagi diriku sendiri.
Jadilah penerus bangsa yang cerdas dan kreatif dalam menempatkan diri di masyarakat. Penerus negara ini adalah kita semua. Maju atau mundurnya negara ini nanti ada di tangan kita. Kita harus bisa menjadikan negara ini menjadi negara yang tidak kalah maju dengan negara-negara lain. Ayo kita tunjukkan kalau INDONESIA BISA!!
Kalaupun teman-teman setelah lulus SMA/MA/SMK tidak melanjutkan kuliah tapi bekerja atau selain kuliah, maka pompalah dan tunjukkan kualitas Sumber Daya kalian. Dan bagi teman-teman semua baik yang kuliah ataupun yang tidak. Setelah kalian sudah bekerja dan telah mempunyai penghasilan kemudian buatlah sebuah suatu lapangan pekerjaan untuk para masyarakat yang belum punya pekerjaan. Supaya negara kita menjadi negara yang sejahtera, maju, dan tidak bergantung pada negara lain. Aku yakin bila negara kita bisa memanfaatkan kekayaan alam, budaya, tenaga manusianya dan lain sebagainya yang ada di negara kita ini dengan sebaik-baiknya kita bisa menjadi negara yang maju di dunia.

Semangat kawan, semoga hari esok kita semua cerah.
SUKSES BUAT KALIAN SEMUA....!!

Wassalamu'alaikum wr. wb.

Tidak ada komentar: